Angkat Tema Keberlanjutan, Pelaku Usaha Berdiskusi soal Tantangan Berbisnis di Tengah Perubahan Iklim

Rabu, 31 Juli 2024 - 16:16 WIB
loading...
Angkat Tema Keberlanjutan,...
GDP Venture menggelar diskusi bersama para pelaku bisnis dengan tema Innovating for a Sustainable Indonesia di Jakarta pada Selasa (30/7/2024). Foto/SINDOnews/MG/Bramcov Stivens Situmeang
A A A
JAKARTA - GDP Venture menggelar diskusi bersama para pelaku bisnis dengan temaInnovating for a Sustainable Indonesia di Jakarta pada Selasa (30/7/2024). Diskusi ini membahas situasi dunia dalam menghadapi tantangan lingkungan seperti perubahan iklim dan kelangkaan sumber daya yang berdampak pada bumi dan ekonomi. Keberlanjutan kini menjadi isu penting bagi dunia industri.

Corporate Affairs Director GDP Venture Ossy Indra Wardhani mengatakan, acara ini merupakan program rutin yang digelar 3-4 kali dalam setahun.

"Untuk tahun ini baru dilaksanakan 2 kali. Yakni pada Juni lalu dengan mengusung tema Maximizing Business Growth with an Effective Crowdsourcing Model. Lalu yang kedua digelar hari ini yang mengangkat tema keberlanjutan," katanya, Selasa (30/7/2024).

Ossy Indra Wardhani menambahkan, GDP Venture selalu mengusung tema yang berkaitan dengan permasalahan yang sedang hangat di dunia bisnis.

Adapun acara kali ini dihadiri oleh CEO startup yang memiliki pengalaman luar biasa, yakni Lisa Widodo Co-Founder & COO Blibli, Gaery Undarsa Co-Founder & CMO tiket.com, dan Aliya Amitra Founder & COO dari Tinkerlust. Meski ketiga startup ini bergerak di bidang yang berbeda, tapi mereka tetap menyuarakan produk yang keberlangsungan dan produk ramah lingkungan.

Lisa Widodo mengungkapkan, Blibli sudah menerapkan dan selalu konsisten dalam mengurangi emisi sejak 2020. Ia juga menyatakan, salah satu cara yang dilakukan oleh Blibli dengan mengganti packaging dari bubble wrap menjadi kardus bekas yang dapat didaur ulang.

Lisa menambahkan pesan, saat ini bumi bukan seperti yang dulu. Para pelaku industri harus menerapkan keberlangsungan dalam mengurangi emisi dan merawat kondisi bumi, terutama untuk para pelaku bisnis. MG/Bramcov Stivens Situmeang
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0994 seconds (0.1#10.140)